Laman

Wednesday, 3 March 2021

Pelaku Pembunuhan Diska Putri yang Jasadnya Dibungkus Plastik di Bogor Masih Misterius








Diska Putri (18), korban pembunuhan di Bogor./Foto: Istimewa











Kasus tewasnya Diska Putri (18), siswi SMA di Bogor yang jasadnya ditemukan terbungkus kantung plastik hingga hari ini masih misterius. Polisi masih mendalami keterangan saksi-saksi dan memburu pelaku.




Paur Humas Polresta Bogor, Kota Ipda Rachmat Gumilar menyebut belum ada penetapan tersangka atau pelaku dalam kasus pembunuhan ini.


“Untuk perkembangan kasus penemuan mayat atas nama DS (Diska Putri) yang terjadi di wilkum Polsek Tansa sampai saat ini Polresta Bogor Kota belum menetapkan tersangka/pelaku,” kata Rachmat dikomfirmasi pada hari Selasa, 02/3/2021.


“Belumlah (ada pelaku), kalau ada pasti nanti disampaikan,” kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Susatyo Purnomo Condro, pada hari Selasa, 02/03/2021.


Baca juga: Sebelum Ditemukan Tewas, Akun TikTok Diska Putri Masih Aktif, Netizen Curiga.


Baca juga: Video : Ciri-Ciri Mayat di Jalan Raya Cilebut Sukaresmi Bogor.


Susatyo menyebut hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan bukti-bukti.


“Masih dalam penyelidikan pengumpulan bukti-bukti. Belum ada titik terang pelaku. (Konfirmasi) langsung ke Kasat saja ya,” kata Susatyo.


Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Dhoni Erwanto menyatakan pihaknya terus bekerja keras untuk mengungkap kasus dugaan pembunuhan yang dialami oleh Diska Putri.


“Kami masih terus lakukan penyelidikan,” jawabnya singkat ketika dikonfirmasi melalui telepon.


Sementara itu Paur Humas Polresta Bogor Kota Ipda Rachmat Gumilar menambahhkan belum ada penetapan tersangka atau pelaku dalam kasus pembunuhan ini.




“Untuk perkembangan kasus penemuan mayat atas nama DS (Diska Putri) yang terjadi di wilkum Polsek Tansa sampai saat ini Polresta Bogor Kota belum menetapkan tersangka/pelaku,” kata Rachmat dikomfirmasi Selasa (2/3/2021).


Baca juga: Rapid Tes Antigen - Issue Varian Corona disengaja untuk Pandemi bisa diperpanjang.


Baca juga: Peneliti virus corona terbunuh.


“Saat ini kita masih melakukan proses penyelidikan dalam artian proses penyelidikan mulai pada saat penemuan sampai dengan saksi-saksi yang kita mintai keterangan dan sebagainya,” kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Dhoni Erwanto ditemui di kantornya, pada hari Jumat, 26/02/2021.


Dhoni menyebut, saat ini ada 7 saksi yang sedang didalami keterangannya untuk mengungkap siapa pembunuh Diska Putri.


“Untuk saksi yang kita periksa saat ini ada 7 orang, yakni yang ada di TKP, keluarga korban, teman dekat korban. Yang disebut pacar korban, kami sebut teman dekat korban,” ujar Dhoni.

No comments:

Post a Comment