Laman

Thursday, 29 June 2023

Golkar Berkurban 312 Sapi dan 116 Kambing, Ketum Airlangga Sumbang Limosin 1,2 Ton

Golkar Berkurban 312 Sapi dan 116 Kambing, Ketum Airlangga Sumbang Limosin 1,2 Ton

Golkar Berkurban 312 Sapi dan 116 Kambing, Ketum Airlangga Sumbang Limosin 1,2 Ton




Sapi jenis limosin yang diberikan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto/RMOL






Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berkurban hewan sapi jenis limosin dengan berat 1,2 ton.







Sapi berwarna putih dengan cat kuning emas bertuliskan huruf AH diletakkan di samping Masjid Ainul Hikmah, di Komplek DPP Partai Golkar Jalan Anggrek Neli No 11A, Palmerah, Jakarta Barat, hari Kamis, 29/06/2023.


Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus kepada para penerima hewan kurban.


"Total sapi yang telah kami terima itu 312 ekor dan 116 ekor kambing. Khusus ketua umum, beliau memberikan sapi seberat 1,2 ton," kata Ketua Umum DPP Satuan Karya (Satkar) Ulama Indonesia, Muhammad Idris Laena.


Sementara itu, Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus menyebut beberapa sapi kurban dikirim ke tempat pemotongan hewan.


Jajaran Pengurus Partai Golkar usai menjalani Salat Idul Adha di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, hari Kamis, 29/06/2023. (foto Inilah.com/Clara)


Setelah dipotong, daging sapi dibagikan ke masjid dan tempat-tempat yang telah ditentukan, serta masyarakat yang membutuhkan.


"Di DPP ada 30 sapi kurban. 8 (sapi) langsung diserahkan kepada penerima, 22 yang dipotong di rumah pemotongan hewan," kata Lodewijk.


Dari momen Iduladha ini, Lodewijk berharap semangat berkurban para kader Golkar dan simpatisan turut dirasakan oleh masyarakat.


"Mudah-mudahan kurban yang dilakukan oleh anggota dewan dapat diterima masyarakat yang berhak dan semoga Partai Golkar pada Pemilu 2024 dan Pilkada 2024 nanti dapat mencapai target yang telah ditentukan," ucap Lodewijk.








Ucapkan Selamat Idul Adha, Airlangga Doakan Indonesia Rukun-Sejahtera



Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah untuk seluruh umat Islam di Indonesia. Airlangga menuturkan, perayaan Idul Adha tahun ini menjadi momentum masyarakat untuk menunjukkan bahwa Indonesia adalah bangsa yang rukun dan damai.


Ia mendoakan momen hari raya Idul Adha sebagai khazanah dalam mengamalkan ajaran Islam di Indonesia, sehingga masyarakat terbiasa untuk bertoleransi dengan perbedaan dan tetap hidup rukun.


"Perayaan Idul Adha juga kita berdoa untuk bangsa dan negara Indonesia, dapat rukun, damai, adil, maju, dan sejahtera," tutur Airlangga dalam keterangan tertulis, hari Rabu, 28/06/2023.


Menteri koordinator bidang perekonomian ini menuturkan ada makna keikhlasan yang diajarkan dari peristiwa kurban, yakni mengorbankan apa yang kita miliki untuk kepentingan yang lebih besar dari pengorbanan itu sendiri.


Ia mengaku apa yang sudah dilakukan Nabi Ibrahim menunjukkan betapa peristiwa itu harus dilandasi rasa ikhlas karena ketakwaan sebagai seorang hamba.


"Semoga makna kurban dan keikhlasan ibadah selalu merekat dalam diri kita sehingga dapat meningkatkan keimanan, ketakwaan, serta rasa syukur kepada Allah SWT," ujar Airlangga.


Airlangga bersama Partai Golkar dijadwalkan menggelar Shalat Idul Adha di Masjid Ainul Hikmah, Kompleks DPP Partai di Jakarta Barat, pada Kamis (29/6/2023). Shalat Idul Adha di DPP Partai Golkar akan menghadirkan Imam Ustadz H Badrul Anwar dengan khotib H Bastian Zulyeno, Ph.D.


















































No comments:

Post a Comment