Setelan penantian yang panjang, menunggu keputusan resmi apakah balapan yang sempat mengalami penundaan karena cuaca yang buruk di Silverstone, Race Direction akhhirnya secara resmi mengumumkan pada jam 23.10 wib, di twitter, bahwa balapan MotoGP Silverstone dibatalkan.
Balapan yang tadinya akan digelar pada pukul lima sore atau pada jam 17.00 wib, sempat mengalami penundaan setelah sirkuit terus diguyur hujan. Pada awalnya beredar informasi bahwa balapan tidak akan mungkin diubah jadwalnya. Dari sini sebagian menyimpulkan bahwa, balapan dipastikan akan tetap digelar pada minggu, jadi hanya mengalami penundaan hingga tim race direction dapat memastikan cuaca dapat dikatakan aman untuk dilangsungkannya balapan.
Namun setelah sekian jam menunggu, belum juga keluar informasi jika balapan akan segera digelar. Pada awalnya balapan itu sendiri sudah dimajukan setengah jam, untuk menghindari cuaca yang mulai mendung pekat. Pembalap yang sudah siap di masing - masing grid harus kembali ke paddock masing - masing. Yang diharapkan akan terjadinya lagi duel sengit jilid kedua antara Lorenzo dengan Marc Marquest akan kembali lahir disini, karena keduanya berada di pole satu dan tiga, harus terpaksa sirna untuk sementara.
RACE DIRECTION UPDATE ⚠️
— MotoGP™🇬🇧🏁 (@MotoGP) August 26, 2018
Unfortunately, after consulting with IRTA Officials, #MotoGP, riders teams and Dorna, the #BritishGP is cancelled.#MotoGP | 📰 https://t.co/Qo021V6lAf pic.twitter.com/GSmmzfZiRK
Pembatalan ini, belum ada pengumuman lanjutannya, apakah hasil kualifikasi menjadi acuan sebagai urutan pemenangnya, atau memang dianggap tidak ada pemenangnya. Pengumuman resmi dari Tim Race Direction baru pengumumnan resmi pembatalan balapan, dengan alasan cuaca tidak mendukung untuk dilaksanakannya balapan.
Sedianya jika balapan akan tetap akan dilakukan, maka akan terjadi pemotongan jumlah lap menjadi 16 lap. Dan jika waktu yang tidak memungkinkan digelar balapan untuk semua kelas, maka kelas moto3 yang akan ditiadakan. Namun hal ini terjadi karena cuaca tidak menunjukan membaik, lintasan sirkuit pun semakin digenangi air. Akhirnya Race Direction memutuskan gelaran balapan MotoGP Silverstone dibatalkan
Tentunya khabar ini mengecewakan semua pihak, sebaliknya keputusan Race Direction pun adalah keputusan terbaik untuk menyelamatkan ajang MOTOGP itu sendiri, baik bagi keselamatan pembalapannya maupun daya tarik mbalapannya. Karena dalam cuaca hujan sering kali balapan menjadi kurang menarik untuk disaksikan
Kita tunggu khabar selanjutnya esok hari dari Dorna.
No comments:
Post a Comment