Sederet agenda di Kota Bogor telah dipersiapan dalam perayaan hari jadi Bogor atau HJB ke-541 tahun, tepatnya pada 03 Juni 2023 mendatang.
Ketua Panitia HJB ke-541, Rakhmawati mengatakan nantinya beberapa kegiatan akan dilakukan di Kota Bogor jelang perayaan.
Salah satunnya adalah heleran yang melibatkan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), serta festival hujan ontel yang akan berlangsung pada tanggal 18 Juni mendatang.
“Untuk festival ontel kami hadirkan ada dari Bogor dan luar Bogor,” ucap Rakhmawati yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor.
Tak lupa, masih kata Rakhmawati ada kegaitan paripurna yang akan berlangsung di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor.
“Tanggal 3 nanti rombongan datang dari Balai Kota sampai DPRD Kota Bogor di sambut dengan drumband, ada acara lengser serta pemungkulan gong dan dilanjut paripurna,” tutup Rakhmawati.
Logo Hari Jadi Bogor
Logo Hari Jadi Bogor (HJB) ke-541. Logo bertemakan Rumawat Pusaka Kota. Ketua Panitia HJB ke-541 Rakhmawati mengatakan, logo HJB ke-541 menyuguhkan ornamen gerbang atau gapura pada angka 5 dan 1.
Gerbang atau gapura tersebut diambil dari lokasi yang akan dijadikan museum Pajajaran di kawasan Batutulis.
Museum ini sebagai upaya pelestarian benda-benda bersejarah peninggalan kerajaan Pajajaran. Secara filosofis makna gapura dapat diartikan sebagai struktur bangunan yang merupakan pintu masuk atau gerbang menuju ke suatu kawasan.
"Sehingga gapura sering diartikan sebagai suatu simbol gerbang menuju kawasan masa depan yang cerah, makmur dan sukses bagi masyarakat yang tinggal di dalamnya," jelas Rakhmawati, pada hari Kamis, 18/5/2023.
Kemudian, pada angka 4 yang diapit oleh gapura tersebut disematkan ornamen kujang, sebagai benda pusaka Jawa Barat sekaligus salah satu ikon Kota Bogor.
Untuk arti warna logo oranye dan biru, Rakhmawati menjelaskan, oranye memberi kesan hangat dan bersemangat serta merupakan simbol dari optimisme dan kemampuan dalam bersosialisasi. Sementara biru, mewakili makna kepercayaan, kesetiaan, ketulusan, dan kebijaksanaan.
"Dari perspektif psikologi warna, warna biru memiliki arti dapat diandalkan dan bertanggung jawab," pungkasnya.
KOSTI Bogor Siap Meriahkan Hari Jadi Bogor Ke 541
Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) Bogor bersiap untuk memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke 541 yang jatuh pada 3 Juni 2023.
Dengan mengusung tema Bogor Hujan Onthel (BHO), KOSTI Bogor mengajak Onthelis Nusantara untuk mengenang dan melihat dari dekat Kota Bogor.
Dan dilaksanakan selama dua hari, yakni Sabtu 17 dan Minggu 18 Juni 2023 bertempat di GOR Padjajaran Kota Bogor.
Ketua KOSTI Bogor, A Iwan Mokhamad R menyebut salah satu agendanya adalah ‘NGONTEL BARENG' dengan berkeliling Kota dengan rute kurang lebih sejauh 4 kilometer.
Dengan melalui GOR Padjadjaran – Jambu Dua – RRI – Sempur – Lewat Istana Bogor – Mampir Museum Peta – Kembali ke GOR Padjadjaran.
Selama perjalanan, kata Iwan onthelis juga akan menikmati beragam kuliner khas Kota Bogor dan mengenal budaya.
“Serta mengunjungi tempat-tempat bersejarah yang ada di Kota Bogor, salah satunya Museum Peta (Pembela Tanah Air),” kata Iwan kepada Bogordaily.net, Sabtu 20 Mei 2023.
Dipilihnya lokasi tersebut, sambung Iwan, karena museum PETA merupakan museum yang didirikan untuk memberikan penghargaan kepada mantan tentara PETA atas kontribusinya dalam pendirian bangsa dan negara.
Dengan demikian, onthelis Nusantara dapat mengenal koleksi yang ada di museum.
Seperti relief atau monumen yang menceritakan awal terbentuknya tentara PETA dan terjadinya pertempuran tentara PETA melawan penjajah, patung, perlengkapan perang, meriam, dan senjata lainnya.
Kata dia, monumen yang ada di museum ini berupa patung Soedirman dan Supriyadi.
Selain itu, Museum PETA memiliki 14 diorama yang menceritakan tentang peristiwa pembentukan tentara PETA dan beberapa kontribusinya dalam proses pergerakan kebangsaan untuk mencapai kemerdekaan.
Kata dia, monumen yang ada di museum ini berupa patung Soedirman dan Supriyadi.
Selain itu, Museum PETA memiliki 14 diorama yang menceritakan tentang peristiwa pembentukan tentara PETA dan beberapa kontribusinya dalam proses pergerakan kebangsaan untuk mencapai kemerdekaan.
Untuk memeriahkan Hari Jadi Bogor ke 541, Iwan mengajak masyarakat khususnya pecinta sepeda tua untuk mengenal lebih dekat Kota Bogor.
“Mari hadir dan datang di Kota Bogor kita kumpul dan bersilaturahmi saat acara Bogor Hujan Onthel yang bertepatan juga dengan Hari Jadi Bogor ke-541,” ajak Iwan.
Bagi peserta yang menginap di lokasi ada ruang bersama di Wisma Atlit sambil menikmati minuman dan makanan kecil atau di Kamar Wisma Atlit kapasitas 100 orang dengan biaya Rp. 50.000 per orang. “Sementara bagi yang ingin menginap di hotel sekitar GOR Pajajaran cukup banyak bisa di cari mesin pencarian Google dengan tarif bervariasi sesuai selera dan keinginan masing-masing,” katanya.
Sekadar informasi, dalam sejarah perjalanan komunitas sepeda tua, Kota Bogor adalah salah satu Kota yang tidak bisa lepas dari perjalanan Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI).
Di mana kongres pertama KOSTI tanggal 9-10 Februari 2008 dilaksanakan di Gedung Bakorwil Kota Bogor
No comments:
Post a Comment