Friday 21 October 2022

Garut Diguyur Hujan Deras, Sempat Dikepung Banjir dan Longsor

Garut Diguyur Hujan Deras, Sempat Dikepung Banjir dan Longsor

Garut Diguyur Hujan Deras, Sempat Dikepung Banjir dan Longsor


Pengendara melintasi banjir di jalan penghubung Garut-Bandung di Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, Jumat (21/10/2022) malam.






Hujan deras melanda Kabupaten Garut, Jawa Barat sejak Jumat siang, 21/10/2022. Kondisi tersebut membuat beberapa titik di wilayah Garut terendam banjir.







Banjir Garut salah satunya terpantau terjadi di Kecamatan Kadungora. Akibatnya Jalan Raya Bandung-Garut sempat terendam banjir pada sore hari hingga membuat arus lalu lintas tersendat.


Beberapa bagian perlintasan atau rel kereta api di Garut juga dikabarkan sempat terendam banjir hingga menyebabkan beberaap perjalanan kereta api tertunda.


Kepala Bidang Kesiapsiagaan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut, Yogaswara Hilman, mengatakan, ada lima laporan bencana banjir dan longsor.


"Bencana banjir dan longsor terjadi di Kecamatan Cisurupan, Kadungora, Malangbong, Pasirwangi, dan Tanjungjaya," ujar Yogaswara kepada Tribunjabar.id, Jumat malam.


Sejumlah titik juga dikabarkan mengalami longsor. Salah satunya di jalan menuju objek wisaat Kamojang. Kondisi ini membuat wisatawan tak bisa melintas ke araw Kamojang.



Stasiun Leles Garut Terendam Banjir, 4 Perjalanan KA Tertahan 2 Jam Lebih



Stasiun Leles di Garut, Jawa Barat terendam banjir hingga mengakibatkan empat rangkaian perjalanan kereta api dari arah timur dan barat tidak bisa melanjutkan perjalanan, Jumat, 21/10/2022. Banjir dipicu hujan deras yang mengguyur Garut sejak siang.


Stasiun Leles di Garut, Jawa Barat terendam banjir hingga mengakibatkan empat rangkaian kereta api tidak bisa melanjutkan perjalanan, hari Jumat, 21/10/2022. Foto/SINDOnews/Arif Budianto


"Ya betul pada pukul 17.50 WIB, telah terjadi genangan air di emplasement Stasiun Leles. Posisi air pada Jam 18.30 tercacat 40 cm diatas rel, " kata Manager Humas PT KAI Daop II Bandung Kuswardoyo.


Empat kereta yang tertahan yakni KA 285E (Pasundan dari Surabaya Gubeng ke Kiaracondong). KA ini harus terpaksa berhenti di Stasiun Karangsari. Selanjutnya KA 120D (Malabar Bandung ke Malang) terpaksa berhenti di Stasiun Nagreg.


Sedangkan KA 80C (Turangga Bandung - Surabaya Gubeng) berhenti di Kiaracondong, dan KA 180 D (Lodaya Bandung-Solobalapan) masih berada di Bandung.

No comments: