Monday 27 December 2021

Thailand Vs Vietnam Skor Kacamata Leg 2, Thailand Akan Menantang Timnas Indonesia di Partai Final AFF 2020

Thailand Vs Vietnam Skor Kacamata Thailand Akan Menantang Timnas Indonesia di Partai Final AFF 2020

Thailand Vs Vietnam Skor Kacamata Leg 2, Thailand Akan Menantang Timnas Indonesia di Partai Final AFF 2020


highlights Thailand vs Vietnam Semifinal leg 2 AFF 2020






Seperti sudah diprediksi sebelumnya, Vietnam tidak akan mampu mengalahkan Thailand. Vietnam tim yang solid namun belum siap sebagai tim level dunia seperti tim Thailand dan Timnas Indonesia. Di laga kedua semifinal Thailand hanya cukup menahan imbang Vietnam untuk lolos ke putaran final AFF 2020. Akhirnya itu dibuktikan Thailand dengan skor akhir kacamata.







Di awal laga Vietnam berusaha bermain agresif mengingat ketertinggalan 0-2 di leg pertama. Mereka berusaha menguasai lapangan dengan mengisi semua lini untuk posisi menyerang.


Namun ketidaktenangan para pemainnya semua peluang terbuka menjadi sia - sia. Beberapa peluang emas dari dua percobaan tendangan. Salah satunya mengarah langsung ke gawang namun peran dari kiper Thailand masih sangat kuat menghalaunya.


Hingga memasuki menit ke-25 para pemain Thailand sedikit kewalahan dengan tekanan sporadis Vietnam terurama di area pertahanan sendiri. Tak jarang juga bola yang baru dikuasai dapat direbut secara cepat.


Peluang terbaik Vietnam terjadi pada menit 35 yakni melalui tendangan bebas. Nguyen Quang Hai melakukan tendangan keras melewati pagar hidup Thailand, namun bola masih bisa ditangkap kiper yang baru masuk Siwarak Tedsungnoen.


Pada menit 42, Vietnam hampir membuka keunggulan melalui sundulan Ho Tan Tai memanfaatkan tendangan sudut. Sayang bola hanya melebar ke kiri gawang.


Laga ini berlangsung keras hingga tak jarang banyak pemain yang meringis kesakitan. Hal itu pun membuat wasit memberikan waktu tambahan hingga 6 menit.Kendati demikian, skor 0-0 tidak berubah.






Babak kedua, Vietnam terus mengambil inisiatif serangan. Pasukan Park Hang-seo bermain agresif dengan kombinasi permainan cepat. Vietnam tampak minim penguasaan strategi jika berhadapan dengan tim yang memiliki pertahanan yang solid dan ditambah dengan ketidak tenangan para pemainnya membuat Vietnam selalu kesulitan menciptakan gol.


Thailand sangat berhasil dengan sistem man to man marking. Thailand hanya memanfaatkan serabgan balik untuk menekan Vietnam. Strategi ini berhasil. Skuad Alexandre Polking tetap tenang dan tangkas dalam menghalau serangan The Golden Warriors. Sering kali, serangn Vietnam kandas di tengah lapangan.


Vietnam juga sedikit mengubah gaya serangan, dengan tembakan jarak jauh untuk mencari kemungkinan masuk atau bola pantulan yang liar. Beberapa kali sejumlah tembakan dari luar kotak penalti Thailand dilakukan. Namun, sepakan Nguyen Công Phuong dan Phan Van Duc juga masih bisa diantisipasi pemain Thailand.


Sepuluh menit menjelang laga berakhir, tempo permainan sedikit menurun. Pemain Vietnam tak lagi cepat seperti babak pertama dan awal babak kedua. Serangan juga mulai kendur. Sementara Thailand tetap menjaga dengan beberapa kali melakukan serangan balik. Namun tak ada gol tercipata sehingga laga ditutup imbang 0-0.


Hasil ini membuat Final AFF 2020 adalah partai Final yang ideal, dua tim tingkat dunia, Timnas Indonesia dan Thailand bertemu dipartai puncak. Kedua tim akan saling beradu strategi untuk meraih tropi Piala AFF 2020. Nantikan di artikel berikutnya, 'Prediksi Timnas Indonesia vs Thailand di Partai Puncak AFF 2020'



Susunan pemain







Vietnam (5-3-2): Tran Nguyen Manh; Bui Tien Dung, Que Ngoc Hai, Nyuyen Thanh Chung, Ho Tan Tai; Nguyen Phong Hong Duy, Ha Duc Cinh, Nguyen Hoang Duc, Phan Van Duc; Nguyen Quang Hai, Nguyen Tien Linh


Pelatih: Park Hang-seo.


Thailand (4-3-1-2):Chatchai Bootprom; Theerathon Bunmathan, Kritsada Kaman, Manuel Tom Bihr, Narubadin Weerawatnodom; Thitiphan Puangjan,, Sarach Yooyen, Phitiwat Sukjitthammakul, Thanawat Suengchitthawon; Chanathip Songkrasin;, Teerasil Dangda.


Pelatih: Alexandre Polking


No comments: