Pihak Institut Teknologi Bandung (ITB) menyatakan turut berprihatin atas hilangnya putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yakni Emmeril Khan Mumtadz yang dikabarkan hanyut terbawa arus di Sungai Aaree, Bern, Swiss.
Emmeril Khan Mumtadz, anak Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil, hilang terseret arus saat berenang di Sungai Aare, Swiss.
Keberadaan Eril—sapaan akrab Emmeril—di Swiss menurut keterangan pihak keluarga untuk melanjutkan pendidikan S2.
Kepala Biro Komunikasi dan Humas ITB Naomi Haswanto mengatakan Emmeril atau yang akrab disapa Eril itu merupakan salah seorang alumni ITB yang sudah lulus pada tahun 2021. "Kami segenap jajaran ITB pun turut mendoakan Eril."
"Rektor ITB beserta jajaran, dan segenap civitas ITB sangat prihatin atas hilangnya Emmeril, dan mendoakan Emmeril dapat diketemukan dalam kondisi selamat," kata Naomi di Bandung, Jawa Barat, Jumat mengutip dari Antara.
Dia mengatakan pihaknya juga turut mendoakan agar keluarga Ridwan Kamil dapat diberi ketabahan dalam menghadapi situasi musibah ini.
"Kami juga mendoakan Keluarga Ridwan Kamil dapat diberi ketenangan dan kekuatan dari Allah SWT," katanya.
Mabes Polri Ikut Bantu Pencarian Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Swiss
Pihak Mabes Polri lewat Divisi Hubungan Internasional (Hubinter) Polri turut membantu pencarian hilangnya anak pertama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz, yang hilang terseret arus Sungai Aaree di Bern, Swiss.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Presetyo mengatakan, NCB Div Hubinter Polri telah mengambil langkah-langkah setelah menerima informasi musibah tersebut, di antaranya meminta diterbitkannya Yellow Notice untuk pencarian orang hilang.
“Langkah pertama meminta identitasnya via Polda Jawa Barat untuk dimintakan Yellow Notice (pencarian orang) ke Interpol Swiss dan seluruh anggota Interpol lainnya,” ucap Dedi mengutip dari
Polri juga memantau perkembangan pencarian hilangnya anak Ridwan Kamil secara informal lewat kerja sama Police to Police (P to P) dengan kepolisian di Swiss.
“Secara informal kami menanyakan melalui jalur P to P ke pihak Swiss perkembangan penanganan hal tersebut,” tambahnya.
Sebelumnya, Emmiril Khan Mumtadz, anak sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dikabarkan hilang saat berenang di sungai Aaere, Bern, Swiss.
Dari keterangan pihak keluarga yang diterima oleh Suara Jabar, peristiwa ini terjadi pada 26 Mei 2022 siang hari waktu setempat.
"Kondisi Eril saat ini masih dalam pencarian tim SAR dan polisi Swiss. Namun pencarian dihentikan sementara karena hari sudah mulai gelap dan rencananya akan dilanjutkan esok pagi,"
(Instagram/@emmerilkahn)
"Hingga informasi ini disampaikan, pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei jam 23 WIB) dan kami berharap Eril dapat ditemukan segera dalam keadaan sehat,"
Terkait kronologis kejadian, dari keterangan pihak keluarga, Eril dan adik serta kawannya tengah berenang di sungai Aaere.
"Eril berenang di sungai Aaree, Bern bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya. Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah,"
No comments:
Post a Comment