Friday 12 November 2021

Argentina Vs Uruguay - Terselip Misi Mesi yang ingin dilunasi

Argentina Vs Uruguay - Terselip Misi Mesi yang ingin dilunasi

Argentina Vs Uruguay - Terselip Misi Mesi yang ingin dilunasi


Pelatih Argentina Lionel Scaloni berbicara kepada Lionel Messi selama sesi latihan di Buenos Aires, Argentina, Selasa (9/11/2021). Argentina akan bertanding melawan Uruguay pada kualifikasi Piala Dunia FIFA Qatar 2022 di Estadio Campeon del Siglo, Sabtu (13/11) pagi WIB.(AP Photo/Natacha Pisarenko)






Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan, pada hari Sabtu, 13/11/2021, akan bertanding Argentina melawan tuan rumah, Uruguay. Pertandingan akan dilangsungkan di Estadio Campeon del Siglo Montevideo ini dijadwalkan kick-off pukul 06:00 WIB.







Uruguay yang masih harus berjuang untuk menembus empat besar, yang berarti kelolosan otomatis. Sementara itu, Argentina saat ini berada di peringkat dua, terpaut enam poin dari Brasil. Empat hari setelah laga kontra Uruguay nanti, Argentina akan menjamu Brasil.


Lionel Messi yang sedang dibekap cedera punya alasan kuat untuk mengesampingkan dulu cederanya, dan memilih tetap ngotot bermain di dua laga krusial di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.


Dua laga krusial itu adalah melawan Uruguay di Montevideo, 13/11/2021, dan melawan Brasil di Buenos Aires.


Jika tim Tango bisa menyapu bersih dua laga tersebut, tiket untuk langsung meluncur ke Qatar sudah berada di tangan.


Argentina saat ini berada di peringkat kedua dengan 25 poin dari sebelas laga. Terpaut enam poin dari Brasil yang juga sudah bermain sebelas kali. Masih ada enam laga tersisa untuk Tim Tango.


Namun, jika mereka meraup enam poin di dua laga di depan, mereka sulit dikejar lagi tim di posisi kelima yang saat ini ditempati Uruguay dengan 16 poin dari 12 laga.


Jika bisa mencapai 31 poin dengan empat laga tersisa, Messi dkk dipastikan aman di posisi empat besar untuk mendapat jatah langsung ke Qatar.


Sedang posisi lima harus bertarung dulu di babak playoff.







Selain misi meloloskan negaranya lebih cepat ke Qatar, Messi juga punya alasan pribadi untuk ngotot tampil saat menyambangi Uruguay di Stadion Campeon del Siglo di Montevideo, hari Sabtu pagi, 13/11/2021.


Peraih lima kali Ballon d'Or ini penasaran karena sepanjang kariernya, dia belum pernah mencetak gol di Montevideo.


Tercatat, penyerang berusia 34 tahun ini telah tiga kali bermain di Montevideo sebelumnya, tapi tak satu kali pun membobol gawang tuan rumah.


Padahal, secara keseluruhan rekor gol Messi kontra Uruguay terbilang mengesankan dimana dia mengemas enam gol, dan tiga assists --namun semuanya diciptakan di luar Montenvideo.


Termasuk gol Messi saat tim Tango memukul Uruguay 3-0 dalam duel terakhir mereka di Buenos Aires bulan lalu.


Urutan di klasemen saat ini:


  1. Brasil (11 laga, 31 poin)

  2. Argentina (11 laga, 25 poin)

  3. Ekuador (12 laga, 17 poin)

  4. Kolombia (12 laga, 16 poin)

  5. Uruguay (12 laga, 16 poin)

  6. Chile (12 laga, 13 poin)

  7. Bolivia (12 laga, 12 poin)

  8. Paraguay (12 laga, 12 poin)

  9. Peru (12 laga, 11 poin)

  10. Venzuela (12 laga, 7 poin)


Empat tim teratas akan lolos otomatis ke Qatar, sedangkan peringkat lima akan lanjut ke inter-confederation play-off.







Pada pertemuan sebelumnya, bulan Oktober 2021 lalu, Argentina menumbangkan Uruguay 3-0 di Buenos Aires. Argentina menang lewat gol-gol Lionel Messi, Rodrigo De Paul, dan Lautaro Martinez.


Jumat, 12 November 2021


  • 04.00 WIB: Ekuador vs Venezuela
  • 06.00 WIB: Paraguay vs Chile
  • 07.30 WIB: Brasil vs Kolombia
  • 09.00 WIB: Peru vs Boliva


Sabtu, 13 November 2021
06.00 WIB: Uruguay vs Argentina























No comments: