Tuesday 20 April 2021

Kebakaran Hebat di Jalan Raya Bojongnangka Gunung Putri

Kebakaran Hebat di Jalan Raya Bojongnangka Gunung Putri

Kebakaran Hebat di Jalan Raya Bojongnangka Gunung Putri














Kebakaran di Jalan Raya Bojongnangka, Bogor, Senin malam, 19/04/2021./Foto: Rishad










Kebakaran hebat terjadi di Jalan Raya Bojongnangka, Desa Bojongnangka, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, pada hari Senin malam , 19/04/2021, pukul 18.30 WIB.




Menurut informasi, awal kejadian ada sebuah pohon sengon tersambar petir, kemudian terbakar. Lalu menyambar tumpukan ban yang ada di sekitarnya.


Hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam kebakaran masih berupaya menjinakkan si jago merah. Pihaknya pun menutup akses jalan di sekitar lokasi.






Pengguna jalan yang kerap menggunakan Jalan Raya Bojongnangka pun diminta untuk mencari alternatif lain. Pasalnya jalan tersebut disterilkan untuk mobil pemadam.


Belum diketahui jumlah armada pemadam kebakaran yang diterjunkan untuk memadamkan api.



Kebakaran merambat ke mes TKA



Kebakaran ini juga menyambar sebuah mes Tenaga Kerja Asing (TKA) yang tidak jauh dari sumber api, hari Senin malam, 19/04/2021.


Hal itu dibenarkan Kapolres Bogor, AKBP Harun.


Menurutnya, meski meski ikut terbakar, namun dia memastikan tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.


Saat ini, petugas pemadam kebakaran pun masih berupaya memadamkan api.


“Yang terbakar kan limbah ban bekas. Namun juga menyambar mes. Tapi tidak ada korban jiwa,” kata Harun.




Informasi yang dihimpun, api mulai berkorbar sekitar pukul 18.30 WIB. Saat itu, sebuah pohon sengon tersambar petir kemudian terbakar dan menyambar tumpukan ban yang ada di sekitarnya.


Tim pemadam kebakaran, memastikan lokasi kebakaran hebat di Jalan Raya Bojongnangka, Desa Bojongnangka, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, jauh dari pemukiman penduduk.


“Aman dari penduduk karena agak jauh. Pemadaman masih berlangsung karena api masih besar,” ujarnya.


“Soalnya yang terbakar tumpukan karet ban bekas,” kata Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor, Sigit Wibowo.


Dia menjelaskan, enam unit mobil pemadam kebakaran sementara ini telah diterjunkan untuk memadamkan api.


“Yang turun, dua unit dari Cibinong, dua unit dari Cileungsi dan dua dari Ciomas,” jelas Sigit.


Sementara Komandan Damkar Sektor Cileungsi, Hendra menutup sementara akses jalan di sekitar lokasi kebakaran.


“Sementara ditutup karena kami memakai sistem paralel ke sumber air. Jadi jalan terhalang unit damkar,” jelas Hendra.


Dia pun mengimbau masyarakat untuk sementara mencari jalan lain.



“Karena sementara ditutup total. Kami juga mohon pengertian dari pengendara agar api cepat tertangani,” kata Hendra.

10 jam Api belum juga padam


Kepala Desa Bojong Nangka, Kecamatan Gunungputri, Amir minta masyarakat untuk tidak mendekati lokasi kebakaran. Pantauan PAKAR, hingga 10 jam, api belum juga padam.


“Saya minta kepada masyarakat, untuk tidak mendekati lokasi kebakaran. Karena api yang terus menerus membesar dan menjalar hingga ke jalan raya,” kata Amir.




Dirinya mengimbau kepada masyarakat saat keluar rumah wajib menggunakan masker karena dapat mengganggu gangguan pernapasan.


“Api yang sangat menggila membuat asap hitam menyebar dan dapat mengganggu pernapasan manusia. Sehingga saya imbau kepada masyarakat untuk wajib menggunakan masker,” tandasnya.

No comments: