Sebanyak 3.200 personel gabungan Polri dan TNI dikerahkan untuk mengamankan aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM yang dilakukan Partai Buruh sert berbagai serikat pekerja di sekitar Patung Kuda Arjuna, Jakarta Pusat, pada hari Rabu siang, 12/10/2022.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin menyebut ribuan personel tersebut meliputi unsur TNI, Polri dan Satpol PP.
"Kita siapkan hari ini ada 3.200 personel gabungan, TNI, Polri dan Satpol PP," kata Komarudin kepada wartawan, hari Rabu, 12/10/2022.
Komarudin menyarankan kepada massa aksi untuk menggunakan area silang Barat Daya Monas sebagai lokasi aksi demo. Saran tersebut disampaikan agar tidak mengganggu aktivitas pengguna jalan.
"Mana kala ini bisa diikuti maka tentu tidak perlu ada ruas jalan yang kita tutup atau kita alihkan," katanya.
Di samping itu, Komarudin juga mengimbau peserta aksi dapat menyampaikan aspirasinya secara damai.
"Kita juga menjaga hal-hal yang tidak diingankan, jadi seluruh aktivitas baik penyampaian aspirasi maupun aktivitas masyarakat bisa berjalan dengan tertib dan aman," imbuhnya.
No comments:
Post a Comment